Tutorial dan Blog Niche

Beberapa hari ini saya mencoba blog walking ke situs - situs blog minat khusus, mulai dari industri hingga pertanian. Dan ternyata saudara - saudara, blog merekapun ramai. Setiap blog yang ramai terdiri dari beragam isi, namun ada dua yang terpenting, yaitu : Artikel aplikatif(tutorial howto) dan download. Kebanyakan pengunjung adalah orang yang ingin mencari informasi/belajar. Ya, komunitas yang terbentuk lebih ke guru - murid dan selalu saja ada pendatang baru yang ingin belajar. Kalau melihat perkembangan internet di indonesia, nampaknya memang rate masuknya pengguna baru jauh lebih tinggi dibanding pengguna intermediate menuju ke advance. Ke depan, bahasan untuk pemula nampaknya lebih menjadi prioritas poside. Nampaknya lebih bermanfaat menulis sesuatu bagi yang belum bisa daripada diskusi dengan mereka - mereka yang sudah bisa. Ke depan, diskusi sekedar menjadi selingan saja nampaknya. Tutorial dan materi download lebih diutamakan.
Jika anda tertarik dengan artikel – artikel di blog ini, silahkan berlangganan gratis via RSS Feed, atau jika anda lebih suka berlangganan via email, anda bisa mendaftar di Sini.

0 komentar:

Post a Comment

Untuk lebih mudah berkomentar, pilih opsi Name/Url. Anda tinggal isi nama saja, plus alamat situs jika anda punya blog/website. Ayo berbagi opini.

 
poside by budityas |n|e