Blog dan Bisnis Internet

Dalam artian sempit, bisnis internet adalah bisnis yang erat kaitannya dengan internet, dimana tanpa adanya internet, bisnis itu tidak bisa berjalan. Dalam artian yang lebih luas, bisnis internet adalah bisnis yang menggunakan media internet sebagai sarananya, dimana perannya mendominasi. Nah, terkait blog, bisnis internet dalam artian yang luas dapat dipilah - pilah sebagai berikut :


1. Blog yang menjual image
Image yang dimaksud bisa bermacam - macam, namun yang paling umum adalah image personal. Seorang expert yang menunjukkan keahliannya di blog bisa dikatakan ia 'menjual' atau membangun image. Benefitnya tidak secara langsung, namun sumber penghasilannya akan erat kaitannya dengan image yang tumbuh dari blog yang ia kelola.

2. Blog yang menjual produk pihak lain
Ini yang umum di internet. Metodenya bermacam - macam, mulai dari jadi makelar langsung maupun jadi pihak ketiga yang berfungsi sebagai alat publikasi pihak lain. Beberapa yang terkait dengan model bisnis ini diantaranya :

a. Afiliasi
Mirip seperti makelar, blog difungsikan oleh pemiliknya untuk menjual produk orang lain dimana ia mendapat komisi sesuai dengan kesepakatan. Biasanya, pemilik blog akan memberikan link yang disertai ID nya sebagai pihak yang mereferensikan. Setiap transaksi yang terjadi, pemilik blog mendapat bagiannya yang dapat dicairkan setelah mencapai jumlah tertentu.

b. PPC
PPC atau Pay Per Click adalah sistem dimana pemilik blog mendapat bayaran jika ada pengunjung blog yang mengklik iklan yang ditampilkan oleh penyedia PPC. Tugas pemilik blog adalah memasang kode yang diberikan oleh penyedia PPC di sehingga iklan dapat tampil di blognya. Di sini, yang dimaksud produk pihak lain adalah produk iklan penyedia PPC.

3. Blog yang menjual oplah/trafic
Blog yang menjual oplah atau trafic biasanya adalah blog - blog dengan traffic atau jumlah kunjungan yang tinggi. Beberapa kemungkinan yang ada diantaranya :
a. Iklan langsung
Pemilik blog menyediakan ruang untuk dipasangi iklan dan ditawarkan secara langsung ke peminat. Prinsipnya seperti menjual spot iklan di koran/majalah.
b. Paid review
Pemilik blog menawarkan diri untuk menulis ulasan/ review tentang produk atau jasa dimana ia dibayar untuk itu. Ini identik dengan advertorial di koran/ majalah.

4. Blog yang menjual harga diri
Ah, rasanya kok sarkastis banget ya. Tapi memang seperti itulah. Blog seperti ini menjual link dengan dasar kredibilitas blog tersebut kaitannya dengan pemeringkatan situs oleh google. Blog dengan peringkat yang tinggi menjual linknya kepada peringkat rendah agar ada peningkatan peringkat bagi blog yang peringkatnya lebih rendah tersebut. Bisnis ini disebut TLA atau Text Link Advertising. Biasanya TLA dikomandani oleh pihak ketiga yang berfungsi sebagai organiser. Dengan Pagerank atau peringkat yang tinggi, dalam hasil pencarian ia lebih mendapat prioritas untuk tampil di halaman depan.

Jenis - jenis di atas bukan multiplechoice. Anda bisa mencontreng semua, alias sah - sah saja jika blog anda memanfaatkan semua kemungkinan yang tertulis di atas untuk mendapatkan penghasilan via Internet tersebut.

Baiklah, demikian kurang lebihnya. Kalau ada yang salah mohon dikoreksi. Saya sangat terbuka untuk mengobrak - abrik kembali post ini untuk informasi tambahan yang anda sampaikan.
Jika anda tertarik dengan artikel – artikel di blog ini, silahkan berlangganan gratis via RSS Feed, atau jika anda lebih suka berlangganan via email, anda bisa mendaftar di Sini.

0 komentar:

Post a Comment

Untuk lebih mudah berkomentar, pilih opsi Name/Url. Anda tinggal isi nama saja, plus alamat situs jika anda punya blog/website. Ayo berbagi opini.

 
poside by budityas |n|e